Cara Menampilkan Kata Sandi Tersimpan di Microsoft Edge

Oleh Netrix Ken

Sama seperti kebanyakan browser yang beredar di Internet, browser baru bawaan Windows 10 (Microsoft Edge) juga mampu menyimpan password Anda untuk digunakan ketika Anda membuka halaman yang sama lagi. Ketika Anda mengunjungi sebuah website dan memasukan informasi akun Anda seperti username dan password, Microsoft Edge secara otomatis akan mengeluarkan sebuah pertanyaan apakah Anda akan menyimpan informasi akun tersebut atau tidak.

Jika Anda menggunakan Microsoft Edge sebagai browser andalan Anda, pasti kini sudah sangat banyak informasi akun yang tersimpan di dalamnya. Meskipun Microsoft Edge secara otomatis mengisi nama pengguna dan kata sandi ketika dibutuhkan, namun pasti ada kalanya Anda ingin menampilkan password tersebut untuk keperluan tertentu. Contohnya, ketika Anda ingin login ke suatu website menggunakan browser lain dan lupa kata sandinya, tentu saja Anda akan membuka Microsoft Edge terlebih dahulu untuk melihat password-nya.

Menyimpan Password di Browser Microsoft Edge

Mungkin kini Anda sudah menyadari bahwa di browser Edge tidak ada opsi untuk menampilkan sandi yang tersimpan, meskipun browser ini juga sama seperti Internet Explorer yang memiliki Password Manager. Melalui password manager ini Anda hanya dapat menghapus dan mengubah rincian informasi akun yang pernah disimpan, namun demi alasan keamanan, Microsoft tidak memperbolehkan Anda untuk melihat password secara langsung.

Untungnya, kita masih dapat melihat password yang tersimpan di browser Edge tanpa bantuan aplikasi tambahan. Hal tersebut karena password yang tersimpan di browser Edge kini dikelola melalui aplikasi Credential Manager bawaan Windows 10. Selain dapat melihat password yang tersimpan, melalui Credential Manager Anda juga dapat menghapus semua password yang pernah disimpan melalui browser Edge.

Sebelum melanjutkan, harap dicatat, ketika Anda membuka Credential Manager, Anda akan ditanyai mengenai kata sandi akun Windows / Microsoft Anda. Tanpa basa-basi lagi, berikut adalah langkah yang dapat Anda ikuti untuk melihat password browser Edge di Windows 10.

Melihat Saved Password Browser Edge

Langkah 1: Ketikan Credential Manager di Start menu atau kotak pencarian yang ada pada taskbar lalu tekan Enter.

Membuka Credential Manager di Windows 10

Membuka Credential Manager di Windows 10

Sebagai alternatif, Anda juga dapat membuka Credential Manager melalui Control Panel dengan cara mengklik User Accounts lalu klik Credential Manager.

Langkah 2: Setelah Credential Manager terbuka, klik Web credentials untuk menampilkan semua alamat situs beserta informasi akunnya.

Web credentials Windows 10

Web credentials Windows 10

Langkah 3: Klik alamat situs yang ingin Anda lihat kata sandinya.

Langkah 4: Secara default, Credentials Manager tidak langsung menampilkan kata sandi seperti yang Anda lihat pada gambar di bawah ini.

Menampilkan Saved Password Browser Edge

Menampilkan Saved Password Browser Edge

Password yang ada di Credentials Manager ini tidak hanya berasal dari browser Edge saja, namun ada juga yang berasal dari browser Internet Explorer.

Langkah 5: Untuk menampilkan password, klik link dengan judul Show lalu masukan password Windows Anda jika ditanya.

Menampilkan Saved Password Browser Edge

Menampilkan Saved Password Browser Edge

Semoga tutorial menampilkan password di browser Microsoft Edge di atas dapat membantu Anda. 🙂

BrowserCredential ManagerMicrosoft EdgePassword cara meluhat pasword edgecara lihat password di edgecara melihat sandi browser windowscara menghapus kata sandi microsoft edgemelihat password yang tersimpan browser windowscara menampilkab browser bawaan windowsmenampilkan password yang tersimpan internet explorercara mengetahui password yang tersimpan microsoft edgecara mengetahui saved password edgecara download video dari microsoft edge

Tentang Penulis

Netrix Ken

Netrix Ken
  • Profil Penulis:

Menyukai dunia IT dan suka berbagi pengalaman melalui Internet.

Baca Juga

  • Download Microsoft Edge Terbaru Untuk Windows 7 dan Windows 8/8.1

    Download Microsoft Edge Terbaru Untuk Windows 7 dan Windows 8/8.1

    17 Nov 2023 - 0 Komentar
  • Cara Install Extension (add-ons) di Microsoft Edge Windows 10

    Cara Install Extension (add-ons) di Microsoft Edge Windows 10

    1 Apr 2019 - 2 Komentar
  • Cara Reset Pengaturan Browser Microsoft Edge Dengan Mudah

    Cara Reset Pengaturan Browser Microsoft Edge Dengan Mudah

    29 Agu 2018 - 3 Komentar
  • Download Browser Microsoft Edge Chromium Terbaru (Offline Installer)

    Download Browser Microsoft Edge Chromium Terbaru (Offline Installer)

    13 Okt 2022 - 1 Komentar
  • Cara Mudah Mematikan dan Menghapus Extension di Microsoft Edge

    Cara Mudah Mematikan dan Menghapus Extension di Microsoft Edge

    31 Des 2018 - 1 Komentar
  • Mengatasi "This unsafe download was blocked by SmartScreen Filter" di Windows 10

    Mengatasi "This unsafe download was blocked by SmartScreen Filter" di Windows 10

    11 Nov 2018 - 0 Komentar
  • Tutorial Install Ulang (Reinstall) Microsoft Edge di Windows 10

    Tutorial Install Ulang (Reinstall) Microsoft Edge di Windows 10

    12 Agu 2018 - 31 Komentar
  • Tutorial Cara Mengubah PDF Reader Default di Windows 10

    Tutorial Cara Mengubah PDF Reader Default di Windows 10

    9 Agu 2023 - 6 Komentar
  • Cara Update & Melihat Password Tersimpan di Browser Chrome

    Cara Update & Melihat Password Tersimpan di Browser Chrome

    3 Mei 2020 - 0 Komentar
  • Download & Info Perubahan Update Windows 10 build 11102

    Download & Info Perubahan Update Windows 10 build 11102

    17 Okt 2016 - 0 Komentar

Pertanyaan & Diskusi

Kirim Komentar

2 Komentar ke "Cara Menampilkan Kata Sandi Tersimpan di Microsoft Edge"

  1. Yovinus berkata:

    Terima kasih ilmunya. Sangat bermanfaat bagi yang pelupa.

    Salam hangat

  2. Sadam berkata:

    Mantap gan ilmunya

© 2024AplikasiPC. Hak cipta dilindungi.
Dibawah lisensi AskNet Media.