Download & Install Themes Windows 10 Menggunakan Store

Oleh Netrix Ken

Saat Windows 7 dirilis, Microsoft memperkenalkan fitur baru yang dijuluki desktop theme packs (yang saat ini dikenal dengan themes / tema) yang dapat merubah tampilan Windows sesuai keinginan pengguna. Sejak saat itu, hingga Windows 10 dirilis fitur desktop theme packs tetap melekat pada Windows. Di dalam paket desktop theme packs biasanya terdapat kombinasi beberapa wallpaper, suara, dan warna Windows.

Semenjak Windows 7 dirilis, hingga saat ini sudah ada ribuan theme yang tersedia untuk Windows. Salah satu cara untuk mendapatkan themes tersebut adalah dengan mengunduhnya di halaman Windows personalization gallery. Di halaman web tersebut, Microsoft telah menyediakan setidaknya 500+ theme gratis yang dapat Anda gunakan secara langsung.

Themes Windows 10

Themes Windows 10

Ketika Windows 10 build 14951 dirilis, Microsoft memperkenalkan cara baru untuk mengunduh dan menginstall Windows Themes. Selain melalui halaman personalization gallery, saat ini kita juga dapat menginstall themes Windows 10 menggunakan aplikasi Store.

Catatan: Sebelum melanjutkan, pastikan Windows 10 Anda saat ini menggunakan build 14951 atau yang lebih baru. Untuk mengetahui nomor build, jalankan Run dan ketik winver lalu Enter.

Download dan Install Tema Windows 10 dari Store

Langkah 1: Jalankan aplikasi Store. Jika Store Anda bermasalah setelah melakukan upgrade, Anda dapat mereset atau menginstall ulang Store terlebih dahulu.

Langkah 2: Setelah aplikasi Store terbuka, klik tombol Top apps.

Windows Store - Top Apps

Windows Store – Top Apps

Langkah 3: Pilih Personalization dari drop down Category. Jika drop down Category belum muncul, maximize jendela Store Anda.

Windows Store - Category

Windows Store – Category

Langkah 4: Scroll ke bagian bawah halaman untuk melihat koleksi themes Windows 10. Seperti yang dapat Anda lihat pada gambar di bawah ini, sedikit sulit untuk membedakan antara themes dan aplikasi.

Windows Store Apps and Themes

Windows Store Apps and Themes

Langkah 5: Klik pada tema yang ingin Anda download lalu klik tombol Get untuk memulai proses download dan install tema.

Install Themes Windows 10 via Store

Install Themes Windows 10 via Store

Langkah 6: Karena saat ini Windows 10 Creators Update masih dalam proses pengembangan, saat ini kita belum dapat melihat tema yang baru saja di bagian Settings > Personalization > Themes.

Untuk saat ini, agar dapat menggunakan themes yang di install melalui Store, Anda harus membuka folder C:\Program Files\WindowsApps terlebih dahulu dan klik kiri ganda file dengan ekstensi .themepack.

Skin PackStoreTemaThemes www aplikasi themesdownload and install windows storeinstall apps tema windows 10tema untuk blacberry 0552 mempermudah jalan pintas hanya mengeser kiri dan kanan dan memperbesar atau memperkecil deskop pada layar yg di gunakan baik diberjalan di apk lain donload gratistheme windows 10 windows storecara edit tampilan windows 10 build 14393 0cara download tema di windows storedowload aplikasi theme win10tema store windows 10cara menggunakan store windows 10

Tentang Penulis

Netrix Ken

Netrix Ken
  • Profil Penulis:

Menyukai dunia IT dan suka berbagi pengalaman melalui Internet.

Baca Juga

  • 3 Cara Menghapus Themes (Tema) di Windows 10

    3 Cara Menghapus Themes (Tema) di Windows 10

    7 Jun 2018 - 0 Komentar
  • Install Aplikasi Dari Windows Store Tanpa Login Akun Microsoft

    Install Aplikasi Dari Windows Store Tanpa Login Akun Microsoft

    25 Mar 2023 - 0 Komentar
  • Mengubah tampilan Ubuntu seperti Windows 7

    Mengubah tampilan Ubuntu seperti Windows 7

    3 Feb 2023 - 5 Komentar
  • Cara Menginstall Tema Windows 7

    Cara Menginstall Tema Windows 7

    20 Apr 2022 - 11 Komentar
  • 3 Cara Mengaktifkan & Mematikan Dark Mode di Windows 11

    3 Cara Mengaktifkan & Mematikan Dark Mode di Windows 11

    26 Agu 2021 - 0 Komentar
  • Download & Install WhatsApp Desktop di Windows 11

    Download & Install WhatsApp Desktop di Windows 11

    18 Nov 2021 - 0 Komentar
  • 3 Cara Install & Ganti Font di Windows 11

    3 Cara Install & Ganti Font di Windows 11

    4 Nov 2022 - 0 Komentar
  • Instal Aplikasi Android (APK) di Windows 11 Tanpa Emulator

    Instal Aplikasi Android (APK) di Windows 11 Tanpa Emulator

    23 Sep 2023 - 0 Komentar
  • Download BlueStacks Untuk Windows 10 Gratis | Emulator Android

    Download BlueStacks Untuk Windows 10 Gratis | Emulator Android

    4 Jun 2023 - 0 Komentar
  • Tema Asli Windows 7 untuk Windows XP

    Tema Asli Windows 7 untuk Windows XP

    28 Nov 2023 - 27 Komentar

Pertanyaan & Diskusi

Kirim Komentar

© 2024AplikasiPC. Hak cipta dilindungi.
Dibawah lisensi AskNet Media.