7 Penyebab & Cara Mengatasi Layar Hitam di Windows 10

Oleh Netrix Ken

Pada tulisan kali ini, AplikasiPC akan membahas masalah seputar Windows 10 yang hanya menampilkan warna hitam saja di layarnya, tidak muncul start menu, wallpaper desktop dan lainnya serta membahas bagaimana cara mengatasi layar hitam di Windows 10.

Terdapat banyak penyebab yang bisa membuat layar Windows 10 hanya muncul warna hitam saja, seperti contohnya file driver kartu grafis (VGA) rusak, RAM yang perlu dibersihkan / diganti, kabel VGA kendor, dan sebagainya. Jika penyebabnya karena file driver rusak, biasanya ditandai dengan munculnya layar hitam setelah booting Windows selesai (BIOS tetap muncul). Jika layar hitam muncul di Windows 10 sejak awal komputer / laptop dinyalakan, kemungkinan ada sebab lain yang akan saya terangkan di bawah ini.

Ilutrasi: Windows 10 Layar Hitam

Ilutrasi: Windows 10 Layar Hitam

Kerusakan seperti ini kadang lebih sulit dicari penyebabnya ketimbang error blue screen of death (BSOD) karena layar hanya menampilkan warna hitam saja tanpa menampilkan pesan error apapun.

Memperbaiki Layar Windows 10 Hitam

Ikuti salah satu tutorial di bawah ini untuk menganalisa penyebab layar Windows 10 menjadi hitam dan cara mengatasinya.

Cara 1

Sambungkan Pengisi Daya ke Laptop

Apabila kerusakan ini terjadi di laptop Anda, mungkin penyebabnya karena Windows 10 masuk mode hibernasi. Biasanya laptop akan menyala kembali saat Anda menekan tombol Power. Namun apabila saat Anda menyalakan kembali ternyata kondisi baterai sudah habis, maka yang muncul hanya layar hitam saja tanpa ada tanda-tanda kehidupan. Untuk mengatasinya, cukup sambungkan pengisi daya ke laptop Anda dan tunggu 5 menit baru nyalakan kembali laptop Windows 10 Anda.

Cara 2

Cabut & Sambungkan Kembali Kabel VGA

Setelah memastikan kondisi listrik / baterai, langkah selanjutnya cek kabel VGA apakah sudah tersambung dengan baik. Sering kali penyebab layar Windows 10 hitam & menggulung hanya karena kabel VGA kendor saja. Sebelum mengencangkan kabel VGA, jangan lupa untuk mencabut / mematikan pasokan listrik ke komputer terlebih dahulu karena jika tidak biasanya akan terasa sengatan listrik saat menyentuk socket kabel VGA.

Jika memungkinkan, jangan lupa untuk membersihkan kabel VGA sebelum meyambungkan kembali.

Cara 3

Restart Driver VGA Menggunakan Tombol Kombinasi

Dewasa ini, rata-rata laptop dan komputer sudah menggunakan keyboard dengan fitur backlit (lampu latar). Jika laptop Anda sudah memiliki fitur backlit, cukup tekan tombol power -+ 3 detik untuk melihat PC memberikan respon atau tidak. Cara lainnya apabila tidak memiliki fitur backlit ialah dengan menekan tombol Caps Lock dan melihat lampu indikatornya menyala atau tidak. Jika menyala, ikuti langkah di bawah ini untuk memulai ulang driver grafis (hanya berlaku untuk perangkat yang masih memberikan respon).

Langkah 1: Tekan dan tahan tombol Windows + CTRL + Shift + B secara bersamaan selama -+ 2 detik.

Langkah 2: Layar komputer akan berkedip yang menandakan proses restart berhasil. Selanjutnya, restart komputer Anda untuk melihat hasilnya.

Apabila kombinasi tombol di atas tidak berhasil, coba salah satu kombinasi tombol di bawah ini untuk restart driver VGA.

  1. Windows + P
  2. Ctrl + Shift + Esc

Cara 4

Masuk ke Safe Mode Untuk Memperbaiki Driver VGA & Mengaktifkan Clean Startup

Masalah Windows 10 hanya menampilkan layar hitam bisa terjadi karena file driver VGA rusak. Biasanya hal ini terjadi setelah update driver / update Windows itu sendiri. Apabila setelah melakukan pembaruan Windows malah hanya menampilkan layar hitam, ikuti langkah di bawah ini untuk mengatasinya:

Langkah 1: Karena kita tidak bisa masuk ke desktop, maka buka melalui Safe Mode terlebih dahulu. Caranya, tekan tombol power selama kurang lebih 5 detik hingga komputer mati. Setelah dinyalakan kembali, akan muncul tulisan “Preparing Automatic Repair”. Tunggu beberapa saat hingga muncul tombol Advanced options.

Safe Mode - Automatic Repair

Safe Mode – Automatic Repair

Selanjutnya, klik Troubleshoot => Advanced options => Startup Settings => Restart. Saat Windows 10 kembali menyala, tekan tombol F5 untuk masuk ke “Safe Mode with Networking”.

Masuk Safe mode di Windows 10

Masuk Safe mode di Windows 10

Langkah 2: Jika sudah berhasil masuk Safe Mode, buka Device Manager dengan cara mengklik kanan Start Menu lalu pilih Device Manager.

Membuka Device Manager

Membuka Device Manager

Langkah 3: Cari pilihan Display adaptors, klik kanan kartu grafis Anda dan klik Properties.

Device Manager - Display Adapters - Properties

Device Manager – Display Adapters – Properties

Langkah 4: Buka tab Driver dan klik tombol Roll Back Driver agar Windows kembali menggunakan driver yang sebelumnya berjalan.

Device Manager - Roll Back Driver

Device Manager – Roll Back Driver

Jika sudah, jangan restart Windows Anda, kita juga perlu mengaktifkan clean startup untuk memastikan tidak ada aplikasi yang hang saat proses masuk desktop. Caranya:

Langkah 1: Buka Run dan ketik msconfig lalu tekan tombol Enter.

msconfig Windows 10

msconfig Windows 10

Langkah 2: Setelah jendela konfigurasi startup muncul, centang bagian Diagnostic startup lalu tekan tombol OK.

msconfig - Diagnostic Startup

msconfig – Diagnostic Startup

Jika semua langkah di atas sudah di ikuti dengan benar, restart komputer Anda dan cek apakah masih muncul layar hitam saat masuk desktop.

Cara 5

Cek Baterai CMOS (Laptop & Komputer)

Tahukah Anda, selain baterai utama, di main board juga terdapat baterai lain yang berbentuk bulat pipih untuk menjaga tanggal & waktu di komputer Anda agar tetap berjalan. Baterai ini juga berfungsi untuk menjaga agar pengaturan BIOS tidak kembali ke pengaturan pabrik saat komputer dimatikan / saat baterai laptop benar-benar habis.

Ilustrasi: Baterai CMOS

Ilustrasi: Baterai CMOS

Saat baterai CMOS rusak / habis, Windows 10 sering kali tidak berjalan normal dan hanya memunculkan layar hitam saja. Untuk mengatasinya, ganti baterai CMOS yang sudah habis / rusak lalu atur ulang BIOS sesuai pengaturan sebelumnya dan nyalakan Windows Anda kembali.

Cara 6

Cek Kesehatan RAM

Selain karena hal yang telah saya sebutkan di atas, penyebab monitor Windows 10 hanya menampilkan hitam saja juga bisa terjadi karena RAM rusak. Jadi, Anda harus mengecek secara pasti apakah stik RAM Anda masih berfungsi dengan baik. Mulailah dengan membersihkan kuningan RAM dengan penghapus pensil lalu coba nyalakan kembali Windows 10 Anda.

Ilustrasi: RAM

Ilustrasi: RAM

Apabila Anda memiliki 2 slot RAM yang tersambung, cabut salah satu RAM yang rusak dan nyalakan komputer Anda kembali.

Cara 7

Install Ulang Windows 10

Jika komputer Anda masih memberikan respon namun cara 2, 3, dan 4 tidak ada yang berhasil, cobalah untuk menginstall ulang Windows 10 Anda. Sebelum install ulang, pastikan Anda sudah menyimpan seluruh file penting yang ada di partisi C:\ karena partisi ini akan di format nantinya.

Untuk install ulang Windows 10, ikuti langkah yang ada di tulisan: Cara Install Ulang Windows Menggunakan Windows 10 [1].

Mungkin itu saja yang bisa saya sampaikan mengenai cara mengatasi layar hitam di Windows 10. Apabila ada kendala, sampaikan melalui kolom pertanyaan & diskusi di bawah ini.

BIOSDriverRAMReinstallStartupTutorialWindows 10 cara memperbaiki monitor komputer ada bulat hitamlayar bergaris di proyektor warna hitam

Tentang Penulis

Netrix Ken

Netrix Ken
  • Profil Penulis:

Menyukai dunia IT dan suka berbagi pengalaman melalui Internet.

Baca Juga

  • Cara Memperbaiki Layar Desktop Menjadi Hitam di Windows 10

    Cara Memperbaiki Layar Desktop Menjadi Hitam di Windows 10

    20 Mar 2023 - 2 Komentar
  • Cara Mengatasi Error BSOD (Layar Hitam) di Windows 11

    Cara Mengatasi Error BSOD (Layar Hitam) di Windows 11

    16 Feb 2024 - 4 Komentar
  • 3 Cara Memperbaiki & Menghilangkan Garis Pada Layar Laptop

    3 Cara Memperbaiki & Menghilangkan Garis Pada Layar Laptop

    1 Apr 2019 - 1 Komentar
  • Mengatasi Thumbnail Tidak Muncul di File Explorer Windows 11

    Mengatasi Thumbnail Tidak Muncul di File Explorer Windows 11

    1 Nov 2022 - 0 Komentar
  • Cara Memperbaiki Master Boot Record (MBR) Rusak Windows 10

    Cara Memperbaiki Master Boot Record (MBR) Rusak Windows 10

    27 Sep 2022 - 0 Komentar
  • Cara Mengatasi "We couldn’t complete this update" di Windows 10

    Cara Mengatasi "We couldn’t complete this update" di Windows 10

    28 Mei 2023 - 4 Komentar
  • Cara Mengatasi Windows 10 Lambat / Mempercepat Windows 10

    Cara Mengatasi Windows 10 Lambat / Mempercepat Windows 10

    25 Agu 2023 - 9 Komentar
  • Download Windows 8 RTM (MSDN) Activated 90 Hari Gratis

    Download Windows 8 RTM (MSDN) Activated 90 Hari Gratis

    6 Mei 2019 - 0 Komentar
  • Cara Mengatasi Error 0xc0000142 di Office 2016/2019 Windows 10

    Cara Mengatasi Error 0xc0000142 di Office 2016/2019 Windows 10

    18 Sep 2023 - 8 Komentar
  • Cara Mudah Membuat Screenshot/Printscreen Pada Windows

    Cara Mudah Membuat Screenshot/Printscreen Pada Windows

    4 Sep 2022 - 5 Komentar

Pertanyaan & Diskusi

Kirim Komentar

© 2024AplikasiPC. Hak cipta dilindungi.
Dibawah lisensi AskNet Media.